Thu. Apr 25th, 2024

Halo semua pada artikel kali ini aku akan memberi tahu resep masakan telur puyuh bumbu kecap yang dapat kalian coba buat dan terapkan dirumah

cara memasak telur puyuh kecap

Siapa yang tidak tahu dengan telur puyuh sebagai warga indonesia pasti sangat familiar

di Indonesia biasanya telur puyuh lazim menjadi cemilan yang dijajakan oleh para pedagang asongan, bisa juga dimasak dan dicampur dengan bumbu-bumbu dapur

ataupun bisa dijadikan sebagai sate untuk teman seperti bubur dan soto

jadi pada kesempatan kali ini aku akan memberi beberapa resep masakan telur puyuh bumbu kecap

Oseng Telur puyuh kecap

Bahan-Bahan:

  • 20 butir telur puyuh yang sudah direbus lalu dikupas
  • 1 cmlengkuas di geprek kasar atau diiris tipis-tipis
  • 1 Sdt garam ( disesuaikan sesuai takaran masing masing)
  • 10 Cabe rawit Merah atau hijau,lalu diiris halus
  • 3 buah cabai merah atau hijau diiris secara menyerong
  • 2 lembar daun salam
  • 250 Gram buncis muda, potong sesuai selara
  • 3 siung bawang putih yang diiris tipis
  • 5 Sdm Kecap manis (sesuai selera)
  • 300 Gram tahu susu dipotong dadu atau potong pendek sekitar 2cm
  • 6 siung bawang merah lalu diiris tipis
  • Gula pasir 2 Sdm ( disesuaikan kemauan)
  • Minyak goreng seperlunya yang digunakan untuk menumis

Proses Pembuatan

  1. Siapkan wadah berisi air dingin untuk mendinginkan telur uyuh yang sudah direbus lalu dikupas dari cangkang
  2. lalu siapkan wajan untuk menggoreng telur puyuh sampai kecoklatan dan sedikit berkerut,dan tiriskan
  3. lalu di wajan yang sama tadi goreng tahu sampai sedikit kering lalu ditiriskan
  4. dan di wajan yang sama panaskan 3Sdm minyak goreng dengan suhu rendah ke sedang lalu tumis bawang merah dan bawang putih yang sudah diiris tadi sampai agak layu dan terium wanginya
  5. selanjutnya masukka lengkuas  yang sudah di geprek kasar, daun salam,Cabai hijau dan cabai rawit dan diaduk hingga merata
  6. Lalu tambahkan garam seperlunya
  7. berikutnya masukkan buncis sambil terus diaduk hingga hampir matang,lalu beri sedikit air
  8. dan selanjutnya masukkan tahu yang sudah digoreng beserta telur puyuh kedalam wajan dan diaduk sampai semua bahan rata dan tercampur,dan masak hingga daun bucis matang
  9. Masukkan kecap manis sesuai dengan kemauan lalu di aduk hingga semua merata,cicipi lalu periksa rasanya apakah sudah sesuai dengan kemauan anda atau belum
  10. Anda dapat menambahkan garam/gula jika masih sesuai dengan rasa yang diinginkan
  11. lalu angkat dan sajika bersebelahan dengan seporsi nasi rumah yang hangat

Aku juga akan memberi beberapa refrensi resep telur puyuh yaitu

perkedel kentang telur puyuh

Bahan-bahan:

  • 1 kg kentang
  • 25 telur puyuh direbus
  • 3 batang seledri, iris halus
  • 4 sdm bawang goreng
  • 1/4 sdt lada bubuk
  • 2 sdt kaldu jamur (secukupnya)
  • 1 sdt rata garam (secukupnya)
  • 1/2 sdt gula pasir (optional)
  • Telur 3 buah

Cara memasak:

  1. Pertama cuci kentang yang baru dibeli menggunakan air mngalir lalu potong dadu dan digoreng hingga matang
  2. saat matang angkat dan masukaan kedalam wadah anti panas dan lengket lalu kentang dihaluskan
  3. berikutnya tambahkan daun seledri yang telah diiris halus, bawang goreng, garam, kaldu jamur, gula dan merica. Aduk hingga tercampur rata, dan cicipi rasanya.
  4. Bentuk adonan kentang tadi berbentuk bulat bulat dan masukkan telur puyuh kedalam adonan sebagai isian adonan
  5. dan siapkan mangkuk lalau kocok telur dan diberi garam dan sedilit minyak dan sedikit garam
  6. Selanjutnya panaskan wajan dan diberi minyak lslsu goreng adonan perkedel dengan api kecil sampai kuning kecoklatan dan bagian luar memiliki tekstur krispi
  7. saat sudah matang angkat dan tiriskan lalu perkedel telur puyuh siap disajikan keada anggota keluarga yang ada dirumah

Itulah materi yang dapat aku berikan pada kesempatan kali ini tentang resep masakan telur puyuh bumbu kecap dan untuk resep Lainnya kalian dapat melihat ayam bakar kecap pedas manis dan jika ada dari kalian atau keluarga yang ingin memulai berbisnis bisa mengunjungi dan melihat mesin mesin berkualitas yang dapat membantu usaha anda di Rumah Mesin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *